Archive for the ‘analogReference()’ Category

Function analogReference() pada Arduino Programming Language

Tuesday, February 23rd, 2021

Deskripsi

Merupakan fungsi untuk mengatur tegangan referensi dari analog input dengan opsi-opsi sebagai berikut:

Arduino AVR Boards (Uno, Mega, Leonardo, etc.)

  • DEFAULT:  Tegangan 5V untuk Arduino Board dengan VCC 5V dan 3.3V untuk Arduino Board dengan VCC 3.3V
  • INTERNAL: Menggunakan tegangan referensi internal yaitu 1.1V untuk ATMega168 dan ATMega328P dan 2.56V untuk ATMega32U4 dan ATMega8 (tidak berlaku untuk Arduino Mega)
  • INTERNAL1V1: Tegangan referensi 1.1V dan hanya berlaku untuk Arduino Mega
  • INTERNAL2V56: Tegangan referensi 2.56V dan hanya berlaku untuk Arduino Mega
  • EXTERNAL: Tergantung tegangan yang terhubung pada VREF yaitu antara 0 – 5V

Arduino SAMD Boards (Zero, etc.)

  • AR_DEFAULT: Tegangan 3.3V sebagai tegangan referensi
  • AR_INTERNAL: Menggunakan tegangan referensi built in 2.23V
  • AR_INTERNAL1V0: Menggunakan tegangan referensi built in 1V
  • AR_INTERNAL1V65: Menggunakan tegangan referensi built in 1.65V
  • AR_INTERNAL2V23: Menggunakan tegangan referensi built in 2.23V
  • AR_EXTERNAL: Tergantung tegangan yang terhubung pada VREF

Arduino megaAVR Boards (Uno WiFi Rev2)

  • DEFAULT: Tegangan 0.55V sebagai tegangan referensi
  • INTERNAL: Tegangan 0.55V sebagai tegangan referensi
  • VDD: Vdd dari ATmega4809. 5V pada Uno WiFi Rev2
  • INTERNAL0V55: Tegangan 0.55V sebagai tegangan referensi
  • INTERNAL1V1: Tegangan 1.1V sebagai tegangan referensi
  • INTERNAL1V5: Tegangan 1.5V sebagai tegangan referensi
  • INTERNAL2V5: Tegangan 2.5V sebagai tegangan referensi
  • INTERNAL4V3: Tegangan 4.3V sebagai tegangan referensi
  • EXTERNAL: Tergantung tegangan yang terhubung pada VREF

Arduino SAM Boards (Due)

  • AR_DEFAULT: Tegangan referensi 3.3V. Hanya berlaku untuk Arduino Due

Arduino mbed-enabled Boards (hanya pada Nano 33 BLE ):

  • AR_VDD: tegangan referensi standard 3.3V
  • AR_INTERNAL: Tegangan referensi built in 0.6V
  • AR_INTERNAL1V2: Tegangan refernsi 1.2V (Tegangan refernsi 0.6V dengan penguatan 2x)
  • AR_INTERNAL2V4: Tegangan refernsi 2.4V (Tegangan refernsi 0.6V dengan penguatan 4x)

Syntax

analogReference(type)

Parameters

type: Parameter ini berupa opsi-opsi yang ada di deskripsi

Returns

Tidak ada return

Contoh Program

analogReference(INTERNAL);              //mengatur tegangan referensi 1.1V untuk ATMega328

Catatan dan Peringatan

Jangan menggunakan tegangan di luar 0 – 5V di pin AREF dan pastikan telah dijalankan instruksi analogReference(EXTERNAL) agar pin AREF dapat digunakan.

Terjemahan dan edit dari https://www.arduino.cc/reference/en/language/functions/analog-io/analogreference/

DELTA ELECTRONIC

Paulus Andi Nalwan, ST